cara jualan jus buah laris

Bagaimana Sih Cara Jualan Jus Buah Laris? Simak Ini!

Kalian ingin tahu mengenai cara jualan jus buah laris? Ayo kita bahas bersama. Berbicara tentang usaha minuman memang mempunyai prospek usaha dan keuntungan yang sangat menggiurkan. Tidak heran jika sekarang banyak berbagai usaha franchise berbasis minuman kekinian yang bermunculan di setiap sudut kota.

Di antara ramainya usaha minuman kekinian yang beragam, usaha jus buah tetap mendapatkan tempat tersendiri dihati masyarakat. Hal ini karena minuman jus buah adalah minuman sehat yang paling digemari banyak orang. Khasiat dari buah dan banyaknya kandungan vitamin di dalamnya menjadikan alasan utama banyak orang untuk mengonsumsi jus buah.

Apalagi di masa seperti ini banyak orang yang mulai beralih ke gaya hidup sehat dengan cara mengonsumsi buah-buahan secara rutin.  Lain dari itu, rasanya yang lezat dan menyegarkan tentu menjadi alasan lain mengapa banyak orang yang minat mengonsumsi jus buah.

Saat ini usaha jus buah dapat menghasilkan pendapatan mencapai jutaan rupiah. Namun, kamu dituntut untuk berpikir lebih kreatif agar bisa lebih unggul dibandingkan orang lain yang juga membuka usaha jus buah atau kompetitor serupa.

Tantangan utama yang harus dihadapi sebelum membuka usaha jus buah adalah banyaknya orang yang membuka usaha jus buah di berbagai sudut kota. Apabila usaha jus buah yang kamu jalani sudah sukses dan memiliki banyak cabang di berbagai sudut kota, tentunya omzet yang kamu raih akan semakin besar dan menguntungkan.

Untuk meraih keuntungan sudah pasti kamu memerlukan persiapan yang matang serta faktor pendukung lain seperti legalitas atau status resmi usaha.

Cara Jualan Jus Buah Agar Laris

Untuk memulai usaha jualan jus buah memang tidak memerlukan modal yang besar karena hampir semua peralatan yang dibutuhkan sudah kamu punyai di rumah. Kamu hanya tinggal menambahkan kekurangannya saja.

Peralatan dan bahannya pun banyak dijual di pasaran dan harganya relatif murah. Faktor-faktor tersebut juga yang membuat orang-orang tertarik untuk membuka usaha jus buah. Namun, pastinya kamu memerlukan beberapa cara atau tips yang bermanfaat. Berikut ini beberapa caranya.

1. Menentukan Besaran Modal

cara jualan jus buah laris

Walaupun usaha jus buah terlihat cukup sederhana, tetapi kamu perlu menentukan modal awal yang akan kamu gunakan untuk memulai usaha jus buah terlebih dahulu. Hal ini dilakukan supaya kamu dapat lebih mudah untuk menghitung keuntungan serta biaya operasional yang harus dikeluarkan untuk menjalankan usaha.

Beberapa biaya dan kebutuhan yang mempengaruhi besaran modal yaitu seperti biaya untuk stok buah, biaya sewa tempat, biaya peralatan, dan peralatan serta bahan usaha lainnya. Contoh peralatan yang dibutuhkan yaitu seperti blender, mesin cup sealer, termos es batu, dan lain sebagainya.

2. Menentukan Lokasi Usaha Jualan Jus Buah

cara jualan jus buah laris

Lokasi usaha adalah hal yang penting untuk dipertimbangkan sebelum Anda memulai bisnis. lakukan survei terlebih dahulu sebelum Anda memilih lokasi. Sehingga Anda bisa mendapatkan lokasi yang tepat. Lokasi strategis akan memudahkan banyak orang untuk menjangkau dan melihat usaha kamu.

Semakin ramai orang yang ada di lokasi usaha Anda, pasti akan semakin besar juga peluang penjualan produk. Pilihlah lokasi yang berada di tengah keramaian seperti di sekolah, pusat perbelanjaan, taman kota, sekolahan, wilaah padat penduduk, dan tempat ramai lainnya.

3. Membuat Konsep Usaha Kekinian

cara jualan jus buah laris

Kamu perlu membuat konsep usaha jus buah yang berbeda dan memiliki nilai lebih dibanding kompetitor serupa. Hal ini karena usaha jus buah saat ini sudah banyak digeluti oleh banyak orang. Dalam usaha ini kamu dituntut agar menjadi lebih kreatif dan inovatif sehingga usaha jus buah tersebut memiliki kesan tersendiri dan menjadi lebih dikenal oleh pembeli.

Beberapa konsep dan inovasi usaha jus buah yang berbeda seperti menawarkan menu yang lebih inovatif serta buah yang tersedia lebih banyak dan lengkap. Selain itu, usahakan tempat serta etalase usaha memiliki branding yang kuat, kemasan jus yang menarik, dan memiliki branding.

Membuat kemasan yang menarik bisa kamu lakukan dengan memberi tulisan pada kemasan yang berisi motivasi atau gombalan sesuai permintaan konsumen. Kamu juga bisa menambahkan logo brand usaha kamu di tutup cup menggunakan plastik lid cup sealer.

Namun, kamu juga harus memiliki mesin cup sealer. Mesin ini bisa dengan mudah kamu dapatkan di pasaran dengan harga yang bervariasi. Terlebih pada cara pembayaran, selain dengan bayar secara cash, bisa juga bayar secara cashless sehingga banyak promo yang menarik.

4. Melakukan Promosi Usaha

jus buah

Agar usaha jus buah kamu mendapat perhatian dan minat dari banyak orang, lakukan strategi promosi yang tepat. Kamu bisa memulai promosi dari lingkup yang paling dekat terlebih dahulu. Misalnya dengan melakukan promosi ke keluarga, teman, atau kerabat.

Biasanya orang terdekat akan menyebarkan berita dengan cepat dari mulut ke mulut. Selain itu, kamu juga bisa menyebar banner atau brosur dengan berbagai kata menarik yang terdapat di sekitar lokasi kedai jus buah kamu, bisa juga kamu memanfaatkan media sosial untuk melakukan promosi.

Promosi online bisa dilakukan dengan cara mengunggah produk di instagram, whatsapp, facebook, dan platform online lainnya. Kamu juga bisa memanfaatkan promo di awal pembukaan kedai jus buah kamu. Misalnya promo buy 2 get 1 free, memberikan potongan harga, bekerja sama dengan pihak ojek berbasis online untuk harga promosi, dan promo lainnya.

 

Dari informasi tersebut, dapat diketahui bahwa menjalankan usaha jus buah bisa dikatakan mudah, bisa juga dikatakan susah. Untuk memenangkan persaingan, kamu harus melakukan berbagai inovasi agar kedai jus buah Anda terlihat berbeda dari kompetitor.

Jika kamu memperhatikan dan melakukan cara memulai penjualan jus buah dengan baik, kamu bisa memperoleh keuntungan yang besar. Dalam usaha pasti diperlukan kesabaran dan ketekunan agar usaha kamu dapat terus berkembang.

RSS
Follow by Email